ORAL THRUSH, simplenya adalah infeksi jamur CANDIDA ALBICANS pada bagian lidah . Kadang disebut juga dengan Candiasis . Infeksi ini menyebabkan adanya penebalan lapisan putih ataupun kuning di bagian permukaan lidah . Awalnya, lapisan hanya terdapat pada lidah, namun jika tidak segera ditangani, dapat menyebar ke bagian mulut yang lain, seperti gusi, langit-langit mulut, dan tenggorokan .
Oral Thrush rentan menyerang bayi, dan pengguna gigi palsu serta kawat gigi . Dan siapapun dapat terkena infeksi jamur ini saat kekebalan tubuhnya sedang lemah .
Gejala ORAL THRUSH pada Bayi :
- Munculnya lapisan putih kuning di bagian lidah
- Lapisan terlihat seperti keju yang ada bolong bolongnya
- Bisa berdarah jika terjadi gesekan
- Terasa agak kebas tapi sakit, menyebabkan bayi sering menjulurkan lidahnya
- Kehilangan selera makan
- Menangis dan sangat menolak makanan, apalagi yang diharuskan mengunyah
- Rewel saat menyusu
- Bau Mulut
Nah, ORAL THRUSH pada bayi bisa menginfeksi sang IBU jika masih menyusui . Berikut adalah ciri payudara ibu yang terinfeksi jamur candida :
- Puting terasa sakit saat menyusui
- Puting berwarna SANGAT MERAH
- Puting Terasa GATAL
- Nyeri di dalam payudara yang terasa menusuk
- Pembengkakan pada Payudara
Jika ibu mengalami hal seperti diatas, lebih baik langsung ke dokter untuk mendapatkan obat dan penanganan lanjut .
Rajin menjaga kebersihan mulut bayi sejak dini, merupakan langkah yang paling baik dalam menghindari infeksi ini .
Infeksi Jamur Candida jika menyerang Ibu dan Bayi yang masih dalam tahap menyusui, dipastikan keduanya akan sakit . Jadi biasanya keduanya harus diobati masing-masing dan harus sembuh dulu sebelum bisa menyusui langsung kembali .
Rajin menjaga kebersihan mulut bayi sejak dini, merupakan langkah yang paling baik dalam menghindari infeksi ini .
Infeksi Jamur Candida jika menyerang Ibu dan Bayi yang masih dalam tahap menyusui, dipastikan keduanya akan sakit . Jadi biasanya keduanya harus diobati masing-masing dan harus sembuh dulu sebelum bisa menyusui langsung kembali .
Semangat MengASIhi ❤
HAPPY MOMMIE HAPPY BABY HAPPY FAMILY
dont forget to follow @hallomamika
No comments:
Post a Comment